Peraturan Registrasi

  1. Gonzaga Festival 2024 akan dilaksanakan pada tanggal 2 November 2024 s.d. 9 November 2024.
  2. Pendaftaran lomba akan dibuka pada Jumat, 6 September 2024 dan ditutup Sabtu, 5 Oktober 2024 23.59 WIB. Registrasi calon peserta lomba Gonzaga Festival 2024 hanya dapat dilakukan dengan satu cara yaitu registrasi online melalui website gonzfest.gonzaga.sch.id.
  3. Peserta diwajibkan untuk mengikuti seluruh peraturan yang tertera di website gonzfest.gonzaga.sch.id yaitu peraturan perlombaan, peraturan registrasi, dan peraturan umum Gonzaga Festival 2024. Peraturan dapat dibaca pada bar “Kompetisi” sebelum melakukan registrasi.
  4. Formulir pendaftaran perlombaan dapat ditemukan pada bar “Kompetisi” ataupun “Registrasi.” Isi data sesuai ketentuan pada formulir.
  5. Satu kali pengisian formulir berlaku untuk mendaftarkan satu tim (untuk lomba berbentuk tim) atau mendaftarkan satu individu (untuk lomba individu).
  6. Dalam pengisian formulir pendaftaran lomba, calon peserta WAJIB menyerahkan dokumen yang tertera di bawah ini. Setiap dokumen dikumpulkan dalam satu file berbentuk PDF sesuai dengan lokasi untuk meletakkan dokumen nya
    • Kategori Lomba SD/SMP/SMA wajib menyerahkan : 
      1. Surat Keterangan Sekolah (SKS) 
      2. Kartu Pelajar setiap peserta 
      3. Pas Foto ukuran 3×4 setiap peserta. 
      4. Pakta Integritas yang sudah ditandatangani
    • Kategori Lomba Umum wajib menyerahkan
      1. Kartu Identitas setiap peserta 
      2. Pas Foto ukuran 3×4 setiap peserta. 
      3. Pakta Integritas yang sudah ditandatangani
  7. Pada Surat Keterangan Sekolah (SKS) wajib terdapat nama lengkap peserta yang ikut dalam perlombaan, cap resmi dari sekolah yang bersangkutan, dan tanda tangan dari sekolah yang bersangkutan. Apabila pihak sekolah peserta tidak memiliki format SKS, maka pihak Registrasi Gonzaga Festival 2024 menyediakan template pada formulir pendaftaran.
  8. Pada template Pakta Integritas yang telah dilampirkan, peserta dimohon dapat menduplikat template tersebut serta melampirkan kembali Pakta Integritas yang telah diisi dan ditandatangani. Peserta dapat mengisi Pakta Integritas secara digital maupun diprint dan discan/difoto dengan jelas kemudian dilampirkan di dalam website dalam bentuk PDF
  9. Pada pengisian formulir, pendaftar wajib mencantumkan seorang penanggung jawab. Penanggung jawab dapat merupakan guru pendamping, perwakilan tim, ataupun individu yang menjadi peserta lomba itu sendiri. Penanggung jawab yang sudah terdaftar tidak dapat diganti. Jika berhalangan hadir secara mendadak, dapat menginformasikan kepada narahubung Panitia Registrasi sebelum menghadiri presensi pada hari-H perlombaan.
  10. Pembayaran biaya pendaftaran + uang WO dapat dilakukan melalui dua cara. Yaitu dengan menggunakan metode transfer ke rekening Bank atau secara tunai dengan mengunjungi booth Registrasi di SMA Kolese Gonzaga yang akan diinformasikan lebih lanjut melalui email masing-masing peserta. Dimohon para peserta HADIR SESUAI DENGAN JADWAL yang akan dikirimkan melalui email masing-masing peserta. Namun, apabila berhalangan pada jadwal yang telah ditentukan mohon dapat menghubungi Panitia Registrasi :
    • Alicia – 081213386900/ID LINE: scribblelicia.id
    • Putri – 081311009511/ID LINE: putrimurtejo
  11. Pembayaran biaya pendaftaran beserta dengan uang Walk Out (WO) dengan metode transfer bank dapat dilakukan ke Rekening Bank MANDIRI Yayasan Wacana Bhakti dengan nomor 8840703002 atas nama Gonzaga Festival 2024 sesuai dengan biaya lomba. Pada transaksi diharapkan menggunakan keterangan di kolom “berita” dengan format:  NAMA PENANGGUNG JAWAB_KODE LOMBA (Contoh : ALICIA_DEBATBINDOGF24)

 

Berikut adalah daftar biaya pendaftaran (sudah termasuk uang WO dan kode pembayaran) beserta kode berita per lomba pada Gonzaga Festival 2024:

Kategori Lomba Biaya Pendaftaran (sudah termasuk uang WO dan kode pembayaran) Kode Berita (untuk penulisan di kolom “berita”)
Debat Bahasa Indonesia SMA
Rp.150.001
DEBATBINDOGF24
MUN SMA
Rp.200.002
MUNGF24
Olimpiade IPA SMP
Rp.100.003
OLIMIPAGF24
Olimpiade IPS SMP
Rp.100.004
OLIMIPSGF24
Pidato SMP
Rp.100.005
PIDATOGF24
Storytelling SD
Rp.80.006
STORYTELLINGSDGF24
Storytelling SMP
Rp.100.007
STORYTELLINGSMPGF24
Solo Vocal SD
Rp.130.008
SOLOVOCALSDGF24
Solo Vocal SMA
Rp.130.009
SOLOVOCALSMAGF24
Modern Dance SMA
Rp. 300.010
MODERNDANCEGF24
Tari Tradisional SD
Rp.300.011
TARTRASDGF24
Tari Tradisional SMA
Rp. 300.012
TARTRASMAGF24
Tari Tradisional UMUM
Rp.300.013
TARTRAUMUMGF24
Band Umum
Rp. 300.014
BANDGF24
Short Movie SMA
Rp.130.015
SHORTMOVIEGF24
Melukis SMP
Rp.130.016
MELUKISSMPGF24
Melukis SMA
Rp.130.017
MELUKISSMAGF24
Fotografi SMA
Rp.100.018
FOTOGRAFIGF24
Basket SMP
Rp. 500.019
BASKETSMPGF24
Basket SMA
Rp. 500.020
BASKETSMAGF24
Mini Soccer SMA
Rp.500.021
MINISOCCERGF24
Voli SMA
Rp.450.022
VOLIGF24
Catur SMA
Rp.200.023
CATURGF24
Wall Climbing UMUM
Rp.250.024
WALLCLIMBINGGF24

Cara melakukan pembayaran secara transfer bank: 

  • Aplikasi Livin’ by Mandiri
    1. Pilih menu ‘Bayar’;
    2. Masukkan angka 88407 pada kolom ‘Cari penyedia jasa’;
    3. Pilih ‘Yayasan Wacana Bhakti’;
    4. Masukkan angka 8840703002 pada kolom ‘No Siswa’;
    5. Melakukan transaksi sesuai dengan nominal biaya pendaftaran. 
  • Melalui bank lain
    1. Pilih menu ‘Transfer’;
    2. Klik ‘Daftar Transfer Antar Bank’;
    3. Mendaftarkan terlebih dahulu no. rekening 8840703002 menuju Bank Mandiri a.n. Gonzaga Festival 2024;
    4. Setelah nomor rekening berhasil didaftarkan, silakan lanjutkan transaksi dengan ‘Transfer Antar Bank’ sesuai dengan nominal biaya pendaftaran.
  1. Setelah melakukan pembayaran secara transfer calon peserta diwajibkan untuk melampirkan bukti transfer yang tertera di dalam formulir pendaftaran. Jika melakukan pembayaran secara tunai di SMA Kolese Gonzaga, calon peserta akan mendapatkan bukti pembayaran berupa kwitansi.
  2. Setelah mengirim formulir pendaftaran dan melengkapi dokumen persyaratan, calon peserta yang melakukan pembayaran secara transfer bank akan mendapat email konfirmasi pendaftaran yang akan dikirimkan MAKSIMAL 3×24 JAM setelah melakukan pendaftaran. Khusus peserta yang ingin membayar secara tunai akan dikirimkan informasi lanjutan mengenai pembayaran secara tunai serta email konfirmasi akan dikirimkan kepada peserta jika sudah melakukan pembayaran MAKSIMAL 3×24 JAM setelah melakukan pembayaran.
  3. Pendaftar yang telah terkonfirmasi sebagai peserta lomba akan dikirimkan ID Card digital melalui email pendaftar MAKSIMAL H-1 MINGGU menjelang Gonzaga Festival. ID Card digital ini akan ditunjukkan kepada panitia saat peserta melakukan registrasi lomba pada HARI-H Lomba Gonzaga Festival 2024.
  4. Peserta lomba dapat menghubungi narahubung Panitia Registrasi (Alicia – 081213386900/ID LINE: scribblelicia.id, Putri – 081311009511/ID LINE: putrimurtejo) untuk informasi yang berkaitan dengan registrasi perlombaan.
  5. Peserta yang terdaftar dalam perlombaan (SD/SMP/SMA/Umum) diperbolehkan untuk digantikan oleh peserta lain jika peserta yang telah terdaftar sebelumnya berhalangan, dengan cara mengirim dokumen berikut: (pilih salah satu sesuai kategori lomba yang diikuti). Setiap dokumen dikumpulkan dalam satu file berbentuk PDF sesuai dengan lokasi untuk meletakkan dokumen-nya
    • Kategori Lomba SD/SMP/SMA wajib menyerahkan : 
      1. Surat Keterangan Sekolah (SKS);
      2. Kartu Pelajar setiap peserta;
      3. Pas Foto ukuran 3×4 setiap peserta;
      4. Pakta Integritas yang sudah ditandatangani.
    • Kategori Lomba Umum wajib menyerahkan  
      1. Kartu Identitas setiap peserta;
      2. Pas Foto ukuran 3×4 setiap peserta;
      3. Pakta Integritas yang sudah ditandatangani.

Dokumen tersebut dikirimkan ke email Registrasi Gonzaga Festival, yaitu regisgf@gonzaga.sch.id. Pengumpulan dokumen tersebut paling lambat dilakukan paling lambat pada Sabtu, 12 Oktober 2024 pukul 23.59 WIB. Jika pengumpulan dilakukan lebih lambat dari tenggat yang ditentukan, peserta dianggap mengundurkan diri dan tidak berhak mendapatkan pengembalian uang Walk Out (WO).

  1. Peserta yang berhalangan hadir secara mendadak setelah technical meeting (misalnya karena sakit atau ada keperluan mendesak yang tidak bisa dilewati), peserta akan dianggap mengundurkan diri dan tidak berhak mendapatkan pengembalian uang WO.
  2. Peserta diwajibkan mengikuti technical meeting yang dilaksanakan pada Sabtu, 19 Oktober 2024 secara daring (online). Waktu pelaksanaan akan diinformasikan lebih lanjut oleh panitia. Sistematika technical meeting akan diinformasikan lebih lanjut oleh Panitia. Peserta dan penanggung jawab harus hadir dalam Technical Meeting.
  3. Jika peserta tidak bisa dihubungi dan tidak mengikuti Technical Meeting, peserta akan dianggap menyetujui semua peraturan dan ketentuan lomba. Apabila peserta tidak hadir pada saat hari pelaksanaan perlombaan, peserta akan dianggap mengundurkan diri dan segala dokumen serta uang Walk Out (WO) tidak dikembalikan.
  4. Setelah melakukan registrasi, mohon memperhatikan kotak masuk email dan kontak yang terdaftar saat registrasi. Segala informasi lanjutan dari tahap registrasi akan diinformasikan melalui email dan kontak tersebut.